mhl support vivo mobile — MHL adalah salah satu fitur unik yang tidak dimiliki oleh semua tipe smartphone.
Hanya ada beberapa ponsel pintar yang menyediakan fitur MHL ini.
Vivo adalah salah satu merek smartphone terkenal yang sudah dikenal kualitasnya. Sebagai salah satu merk terkenal, apakah hp keluaran Vivo memiliki fitur MHL?
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, maka kali ini kami akan membahas mengenai MHL Support Vivo Mobile.
Simak dengan seksama untuk mengetahui cara setting MHL di Vivo Mobile.
Apakah MHL Support Vivo Mobile?
Apakah hp Vivo support fitur MHL? MHL adalah sebuah fitur dimana Anda bisa menghubungkan smartphone dengan tv.
Dengan adanya fitur MHL ini Anda bisa mengubah tv LED/LCD menjadi sebuah smart tv.
Jika sudah terkoneksikan dengan MHL, maka layar pada ponsel bisa muncul di televisi. Lalu, apakah hp Vivo support MHL?
Ya, beberapa tipe hp Vivo memang support dengan fitur MHL. Beberapa tipe hp Vivo yang diyakini support support MHL adalah Vivo Z1 Pro dan Vivo Y69.
Cara Cek Hp Vivo Support MHL
Apakah hp Vivo Anda sudah support dengan MHL? Saat ini sudah disediakan aplikasi yang bisa membuat Anda mengecek ketersediaan fitur MHL di ponsel Anda.
Gunakan aplikasi MHL Checker untuk bisa mengecek ada atau tidaknya fitur MHL di hp Anda. Berikut merupakan cara cek hp Vivo support MHL atau tidak:
- Instal aplikasi MHL Checker dari Play Store https://play.google.com/store/apps/details?id=us.mhlchecker.mhlchecker.mhladapter.microusbtohdmi&hl=en&gl=US.
- Buka aplikasi MHL Checker tersebut, lalu klik Check Now untuk memeriksa ada tidaknya fitur MHL di hp Vivo Anda.
- Jika support maka akan muncul tulisan “Congratulations Your device support MHL technology”.
- Jika Anda ragu dengan hasil cek MHL dari apliaksi ini, Anda bisa kunjungi situs http://www.mhltech.org/devices.aspx untuk mengecek fitur MHL di hp Vivo.
- Setelah masuk ke dalam situs tersebut, Anda bisa klik tombol Mobile lalu cari apakah tipe hp Anda support dengan MHL.
Cara Setting MHL Hp Vivo
Cara menggunakan MHL di hp Vivo sangatlah mudah. Dengan memanfaatkan MHL Anda bisa menghubungkan hp Vivo ke tv tanpa menggunakan aplikasi.
Berikut ini merupakan cara aktifkan MHL di hp Vivo:
- Anda harus menyediakan kabel MHL terlebih dulu.
- Jika tv Anda support dengan MHL, maka Anda tinggal mencolokkan kabel MHL.
- Colokkan ujung MHL yang kecil ke hp Vivo Anda, lalu colokkan ujung yang besar ke port HDMI tv. Dengan begitu tv dan hp Vivo telah terhubung.
- Apabila tv Anda belum support MHL, maka Anda bisa menggunakan adaptor MHL, kabel HDMI, dan juga charger hp.
- Pasang kabel HDMI untuk menghubungkan tv dengan MHL adapter, lalu pasang ujung MHL adapter ke port USB di smartphone.
- Jangan lupa pasang kabel charger ke port USB yang ada di MHL adapter sebagai sumber daya. Dengan begitu hp Vivo telah terhubung ke tv.
Seperti itulah cara mengaktifkan MHL di Vivo Mobile. Sekian, semoga saja pembahasan kali ini bisa menjawab pertanyaan Anda seputar daftar hp Vivo yang support MHL.(baca juga: Filter Batman Wanita)