cara membuat video glow up di tiktok — Video glow up merupakan salah satu jenis video yang sering masuk fyp TikTok.
Jika Anda belum pernah membuat video glow up di TikTok, maka Anda harus mencobanya Sebab membuat video glow up di TikTok ini benar-benar seru.�
Dengan video glow up Anda bisa tunjukkan kepada orang-orang sejauh apa Anda sudah glow up.
Tak usah takut untuk mencoba, sebab kami akan membimbing Anda dalam membuat video glow up.
Simak saja tulisan ini dengan seksama agar Anda bisa membuat video glow up TikTok
Aplikasi Edit Video Glow Up TikTok
Banyak aplikasi yang bisa Anda pakai untuk mengedit video glow up yang sedang menjadi trending topic di TikTok.
Anda bisa gunakan aplikasi editing yang sering Anda pakai atau aplikasi edit lainnya.�
Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan tutorial cara membuat video glow up TikTok menggunakan aplikasi VN.
VN ini merupakan salah satu aplikasi video editing yang bisa dipakai di hp. Aplikasi VN ini memiliki tampilan yang sederhana, sehingga tidak sulit untuk digunakanan.�
Bila Anda belum memiliki aplikasi VN dan ingin menggunakan aplikasi VN tersebut, maka Anda bisa mendownloadnya melalui Play Store maupun App Store.
Tenang saja, aplikasi VN ini gratis dan bisa dengan bebas Anda gunakan.
Cara Membuat Video Glow Up di Tiktok
Membuat video glow up seperti yang sedang viral di TikTok tidaklah sulit. Berikut ini merupakan langkah-langkah membuat video glow up TikTok:
- Siapkan dulu foto-foto yang mau Anda masukkan kedalam video Glop Up.
- Buka aplikasi VN, kemudian Anda bisa tekan tombol Baru untuk memulai mengedit video GLow Up.
- Kemudian masukkan foto-foto yang sudah Anda siapkan kedalam aplikasi VN tersebut.�
- Perpendek durasi dari foto-foto yang sudah Anda masukkan tersebut.�
- Tekan tombol + pada audio untuk menambahkan Audio, kemudian pilih Musik.
- Pilih lagu yang biasa digunakan pada video Glow Up.
- Dibagian foto masa kecil paling akhir tambahkan transisi atau animasi Perbesar.
- Pilih foto pertama yang sudah glow up, kemudian tekan tombol Efek untuk menambahkan efek.
- Anda bisa gunakan efek apapun, salah satu efek yang kami sarankan adalah Blinking.
- Atur efek yang sudah dipilih di posisi paling depan dari foto yang Anda pilih.
- Atur foto-foto yang sudah Anda masukkan agar bisa pas dengan lagu yang sudah dimasukkan.
Seperti itulah cara membuat video glow up TikTok yang sedang viral. Cepat buat video glow up versi Anda sendiri, barangkali video yang Anda buat bisa masuk fyp. Cukup sekian yang bisa kami sampaikan mengenai cara edit video glow up TikTok, selamat mencoba!
Originally posted 2020-12-03 19:46:31.