cara mengetahui pesan sudah dibaca di telegram — Telegram merupakan sebuah aplikasi yang bisa Anda andalkan untuk mengirim pesan instan.
Telegram ini dirilis pertama kali pada tahun 2013, berbeda dengan WhatsApp yang sudah dirilis semenjak tahun 2009 lalu.
Di Indonesia sendiri Telegram sendiri baru-baru ini saja ngetrend dan banyak digunakan.Sehingga masih banyak orang belum paham betul dengan fitur-fitur yang ada di dalam telegram.
Untuk itu kali ini kami akan membahas mengenai aplikasi Telegram. Anda yang masih bingung cara mengetahui pesan sudah dibaca di Telegram bisa simak tulisan yang kami sajikan kali ini,selain juga cara mematikan last seen di telegram.
Cara Mengetahui Pesan Sudah Dibaca di Telegram
Anda bisa mengetahui apakah pesan sudah dibaca atau belum dengan melihat tanda centang yang ada di pesan Telegram tersebut.
Jika pesan masih centang satu berwarna hijau, maka itu artinya pesan sudah terkirim namun belum dibaca oleh penerima.
Apabila pesan Telegram sudah dibaca, maka akan muncul centang dua berwarna hijau.
Kalau chat yang Anda kirim di Telegram sudah centang dua berwarna hijau, maka itu artinya si penerima pesan telah membaca pesan tersebut.
Cara Membaca Pesan Telegram Tanpa Diketahui
Bagaimanakah cara membaca pesan Telegram tanpa diketahui? Ada sebuah tips simpel yang bisa Anda pakai untuk membaca pesan tanpa perlu diketahui oleh orang lain.
Tips ini bisa Anda lakukan tanpa perlu menginstal aplikasi tambahan.
Jika Anda ingin membaca pesan Telegram tanpa diketahui, maka Anda bisa mengaktifkan mode pesawat.
Ketika ada notif masuk langsung aktifkan mode pesawat lalu buka Telegram dan baca pesan tersebut. Setelah membaca pesan, maka Anda bisa keluar dari aplikasi Telegram
Setelah keluar dari aplikasi Telegram Anda bisa matikan mode pesawat dan nyalakan lagi koneksi internet Anda.
Dengan begitu maka orang lain tidak akan pernah tahu apakah Anda sudah membaca pesan Telegram tersebut atau tidak.
Bagaimana, berguna buka tips tentang Telegram yang kami berikan diatas? Semoga tulisan ini bisa membantu Anda yang bingung dengan cara tahu pesan sudah dibaca atau belum di Telegram. Sekian tulisan tentang Telegram ini dan nantikan terus tips menarik lainnya.